Satpolairud Polres Bangkalan Berbagi Dengan Nelayan di Tengah Selat Madura

 

 

Polres Bangkalan, Mendapatkan suatu keberkahan dari Sang Pencipta tidak harus di setiap hari Jum'at.

Seperti yang dilakukan Kepolisian Satpolairud Polres Bangkalan, yang kali ini melaksanakan giat bagi-bagi nasi bungkus dan masker gratis di perairan Selat Madura. (Selasa, 30/11/2021)

Sebanyak 20 (duapuluh) nasi bungkus dan masker diberikan kepada para nelayan saat Satpolairud Polres Bangkalan sembari berpatroli laut untuk mengurangi terjadinya kecelakaan di laut, mencegah illegal fishing, dan kapal-kapal yang masuk ke wilayah Indonesia tanpa izin.

Kapolres Bangkalan AKBP Alith Alarino, S.I.K., melalui Kasatpolairud Polres Bangkalan AKP Arief Djunaidi, S.H., menjelaskan bahwa tujuan bansos berupa nasi bungkus dan masker diantara sebagai bentuk kepedulian atas turut membantu menjaga Selat Madura.

"Selain berbagi dengan sesama juga mengedukasi disiplin prokes dan menjalin silaturahim dengan para nelayan yang sudah banyak membantu harkamtibmas,"jelas AKP Arief.

Kasatpolairud juga menambahkan bahwa dihimbau saat diperairan tetap menggunakan alat keselamatan saat berkerja serta melaporkan apabila menemukan kejadian atau tindak pidana di wilayah Perairan

Antusiasi nelayan dan pelaut lainnya, mengatakan sangat senang dengan pola pendekatan Satpolairud yang tidak menjaga jarak dengan masyarakat nelayan.

 

(tan)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Polsek Konang Patroli Kewilayahan Selipkan Pesan Protokol Kesehatan

Polisi Berhasil Tangkap Komplotan Copet yang Sering Resahkan Suporter di Kanjuruhan

Anggota Satpolairud Polres Bangkalan Ops Yustisi Di Masa Mudik Lebaran