Kesulitan Hingga Gagal Praktek SIM, Satlantas Polres Bangkalan Beri Pelatihan Gratis Sampai Lolos

  


Polres Bangkalan - Banyaknya warga pemohon Surat Izin Mengemudi (SIM) mengeluh kesulitan hingga gagal saat menjalani rangkaian ujian praktik, membuat Satlantas Polres Bangkalan melakukan terobosan yakni Coaching Clinic. Terbukti, pendampingan petugas dalam program tersebut membuahkan hasil.

Dalam program coaching clinic, seluruh pemohon SIM diberikan kesempatan untuk mengulang uji praktek di hari yang sama. Petugas di lapangan terus memberikan pendampingan agar pemohon bisa lolos uji praktek.

Salah satunya yakni Sifa Urrohmah, warga Socah yang lolos uji praktek SIM C setelah 3 kali gagal. Menurut Sifa, pendampingan petugas saat Coaching Clinic sangat bermanfaat karena peserta bisa menngetahui letak kesalahannya.

Kanit Regident Satlantas Polres Bangkalan Ipda Lutfi Prasetia Rokhman, S.Psi. ketika dimintai keterangan hari ini, Jum'at (11/11/2022) menuturkan jika Sifa Urrohmah adalah contoh keberhasilan polri dalam memberikan pendampingan kepada pemohon SIM sampai berhasil dan lolos uji praktek.

"Kami memang memberikan kemudahan kepada warga yang ingin memiliki SIM. Coaching Clinic yang sudah kami perkenalkan kepada masyarakat adalah wadah untuk berlatih dari segi teori dan praktek hingga lolos. Petugas akan memberikan pendampingan selama pelatihan sehingga pemohon bisa maksimal saat uji teori dan praktek SIM," terang Ipda Lutfi. 

Ipda Lutfi berharap jika program ini bisa membantu masyarakat untuk tidak lagi takut mengikuti serangkaian uji praktek dan teori SIM karena soal memang mudah. (Duwi/Red)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Polsek Konang Patroli Kewilayahan Selipkan Pesan Protokol Kesehatan

Polisi Berhasil Tangkap Komplotan Copet yang Sering Resahkan Suporter di Kanjuruhan

Anggota Satpolairud Polres Bangkalan Ops Yustisi Di Masa Mudik Lebaran